Elixir of Life : Rahasia Hidup Abadi

Di artikan sebagai obat kehidupan, atau juga di kenal juga sebagai obat keabadian, adalah salah satu ramuan legendaris yang ketika di minum dari cangkir tertentu, di waktu tertentu, bisa menghadiahkan kita hidup abadi atau awet muda. Banyak ahli kimia kuno mengejarnya bahkan berusaha untuk mencoba membuatnya. Selain itu, obat ini juga dapat membuat orang yang menyentuhnya melihat orang yang telah mati, bahkan dapat merubah logam menjadi emas.

BECOME IMMORTAL

Obat abadi


Legenda tentang adanya suatu zat yang jika dikonsumsi dapat memberikan keabadian ini sebenarnya telah lama dikenal dan seiring waktu menyebar ke berbagai daerah dan suku bangsa yang kemudian tiap-tiap daerah pun memiliki versi nya sendiri-sendiri.

Elixir ini memiliki ribuan nama ( salah satu sarjana sejarah dari china melaporkan menemukan lebih dari 1.000 nama untuk itu ), Dan Kata Elixir pun mulai digunakan abad ke-8 Masehi yang berasal berasal dari bahasa Arab ( Al Iksir ) yang berarti zat abadi.

Elias Ashmole dan penulis Anonim Gloria Munde di tahun 1620 menyatakan bahwa sejarah obat ini berawal ketika adam memperoleh pengetahuan tentang obat ini langsung dari Tuhan. Pengetahuan ini juga dikatakan diwariskan kepada leluhur Alkitab, yang dapat memberikan mereka umur yang panjang. Legenda obat itu juga di bandingkan dengan sejarah Alkitab dari kuil Sulaiman dan Rejected Cornerstone yang dijelaskan dalam Mazmur:118.

Abad ke-8 Alkemis, Jabir Bin Hayyan ( Atau lebih dikenal oleh bangsa barat sebagai Geber ) Menganalisis setiap elemen klasik dalam hal 4 kualitas dasar. Api adalah panas dan kering, tanah adalah dingin dan kering, air adalah dingin dan lembab. perubahan ini akan dicampur oleh suatu zat yang disebut Al Iksir ( Elixir ). Zat ini sering dianggap sebagai bubuk merah kering terbuat dari batu legendaris yaitu batu filsuf.
Previous
Next Post »